Selasa, 18 Juli 2023

Data Potensi Penjualan Sepeda Motor Per Varian Produk Per Tipe 2022-2025

Data Potensi Penjualan Sepeda Motor Per Varian Produk Per Tipe 2022-2025 ini dirilis minggu ketiga Juli 2023 menampilkan riset independen, riset data spesifik, data komprehensif, market demand outlook, dan proyeksi top 3 penjualan varian sepeda motor di Indonesia 2025. Riset data ini berisi 26 halaman berukuran 2,6 MB yang dibuat untuk menjadi panduan komprehensif serta referensi bagi investor, korporasi, peneliti, dan berbagai stakeholders secara luas.


Riset data ini dimulai dengan menampilkan highlights perekonomian Indonesia di 2022 dan outlook 2023. Tantangan perlambatan ekonomi global, inflasi, serta gejolak harga energi dan komoditas menjadi perhatian khusus para pelaku industri, termasuk sektor petrokimia dan end user produk petrokimia. (halaman 2 sampai halaman 4)

Kemudian disusul megatrend dunia menuju 2045 dan demografi dunia di halaman 5, highlights demografi Indonesia periode 2010 hingga 2045 di halaman 6. Dilanjutkan dengan rasio jumlah penduduk di Indonesia berdasarkan wilayah periode 2010 dan 2045 pada halaman 7. Serta, skenario pertumbuhan ekonomi Indonesia dengan dua skenario (skenario dasar atau baseline dan skenario tinggi) periode 2016-2045 pada halaman 8 hingga halaman 10.

Masuk ke fokus riset data, Data Potensi Penjualan Sepeda Motor Per Varian Produk Per Tipe 2022-2025 ini mengulas tiga fokus utama yakni 1) data potensi penjualan sepeda motor per varian produk, per brand, per tipe, per cc periode 2022-2025 forecast; 2) outlook top 3 penjualan sepeda motor per brand, per tipe, per cc periode 2025; dan 3) peluang serta tantangan industri sepeda motor ke depan.

Dalam pembahasan fokus data riset pertama, pada halaman 11 sampai halaman 16 ditampilkan data potensi volume penjualan motor dari 142 varian produk, tipe dari lima brand utama. Kemudian di fokus ketiga, tim duniaindustri.com melakukan analisa dan forecast top 3 tipe atau varian motor terlaris dari 5 brand utama untuk proyeksi 2025. Forecast ini ditujukan untuk melihat potensi dan kekuatan brand serta persaingan pasar di 2025 yang ditampilkan pada halaman 17 sampai halaman 21. Di sisi lain, data riset ini juga menampilkan tantangan utama industri sepeda motor di Indonesia, regulasi baru yang dapat mempengaruhi pertumbuhan secara signifikan, serta peluang pasar yang dapat digarap ke depan. (halaman 22-25) 

Data Potensi Penjualan Sepeda Motor Per Varian Produk Per Tipe 2022-2025 ini berjumlah 26 halaman pdf berukuran 2,6 MB yang mudah didownload dengan teknologi easy digital download. Data spesifik ini berasal dari riset big data duniaindustri.com, didukung data penunjang dari Asosiasi Industri Sepeda Motor (AISI) dan sejumlah lembaga terkait. Indeks data industri merupakan fitur terbaru di duniaindustri.com yang menampilkan puluhan data pilihan sesuai kebutuhan users (per Juli 2023 mencapai 274 database spesifik). Seluruh data disajikan dalam bentuk pdf sehingga mudah didownload setelah users melakukan proses sesuai prosedur, yakni klik beli (purchase), klik checkout, dan isi form. Duniaindustri.com mengutamakan keabsahan dan validitas sumber data yang disajikan.(*)

Sumber: klik di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar